Apakah pengertian Linux Shell? Apa saja kelebihan Linux Shell? Berikut ini adalah pengertian Linux Shell dan kelebihan Shell Linux :
Pengertian Shell adalah program penghubung antara pengguna dengan sistem operasi. Secara lebih gamblangnya yang menghubungkan user dengan kernel sistem operasi adalah program shell tersebut. Setiap perintah yang inputkan oleh user akan diterjemahkan oleh shell kemudian akan dikirimkan hasilnya ke kernel dan kernel tersebut akan melakukan operasi yang diminta oleh user.
Berikut adalah artikel yang diperoleh dari buaya.klas.or.id mengenai pengertian shell beserta gambar mengenai intepreter loop shell oleh Azkari Azikin :
Linux shell merupakan tool berbasis teks untuk berinteraksi dengan komputer. Linux shell sering juga disebut dengan xterm, konsole, terminal, shell command, ataupun shell. Shell ini merupakan antarmuka penghubung user dengan sistem. Shell juga sering disebut dengan interpreter yang mengoperasikan sebuah loop sederhana yakni menerima perintah, menginterpretasikan perintah, menjalankan perintah, dan menunggu perintah masukan berikutnya. Berikut bagan loop interpreter sederhana yang dijalankan oleh shell unix ataupun GNU/Linux.
Kelebihan Shell Linux :
- Kebanyakan konfigurasi sistem dapat dilakukan dari shell command.
- Linux shell memberikan fleksibilitas terutama saat anda bekerja dengan banyak file.
- Untuk tindakan penyelamatan terhadap sebuah data atau recovery terhadap sistem dan pekerjaan maintenance sistem pada single mode dapat anda lakukan lewat shell command.
2 komentar:
baru tau kalo shell linux itu seperti ini
kita juga punya nih artikel mengenai 'Linux', silahkan dikunjungi dan dibaca , berikut linknya
http://repository.gunadarma.ac.id/bitstream/123456789/1789/1/Artikel_92207004.pdf
trimakasih
semoga bermanfaat
Posting Komentar